JAGOSATU.COM - Kenyamanan berkendara sepeda motor dibutuhkan oleh konsumen untuk mendukung kelancaran mobilitas dengan motor. Timbulnya suara bising atau berisik pada motor tentunya dapat mengganggu kenyamanan dan kelancaran berkendara.
Untuk menghindari hal tersebut, suara berisik yang mengganggu kenyamanan, Main Dealer Yamaha PT. Thamrin Brothers (Sumatera Selatan – Bengkulu) memberikan tips menghindari supaya tunggangan kita nggak menimbulkan suara bising.
Perawatan Bodi
Gaya berkendara sangat penting bagi pengendara motor seperti mengurangi kecepatan saat melintas di jalan rusak dan berlubang. Lakukan pengecekan minimal sebulan sekali terhadap baut-baut pengikat bodi motor. Hanya dengan menggunakan obeng plus atau kunci L, Anda bisa langsung mengencangkan sendiri bagian baut yang kurang rapat.
Baca Juga: Orang Tuanya Kedapatan Menyimpan Alkitab, Balita di Korea Utara Dihukum Penjara Seumur Hidup
Perawatan Kaki-kaki
Sama dengan dengan perawatan bodi motor, peran pengendara dalam mengendarai motor cukup berpengaruh terutama di bagian kaki kaki. Sering dijumpai beberapa komponen kaki kaki yang sering menimbulkan bunyi seperti shockbreaker, bearing, serta karet mounting.
Hal ini juga sama saat melewati jalan yang tidak rata sehingga pengendara sebaiknya menurunkan kecepatan agar guncangan tidak terlalu berdampak buruk terhadap shockbreaker. Selanjutnya adalah beban muatan yang berlebihan.
Beban maksimal yang mampu dibawa motor biasanya sudah diperhitungkan, yang dapat dilihat di buku panduan manual bagi pengendara. Karenanya jangan memaksakan beban yang melebihi kapasitas maksimal motor tersebut.
Jika tidak, dampak yang bisa ditimbulkan misalnya bisa lebih cepat terjadi kerusakan pada kaki-kaki yang dapat menimbulkan suara berisik dan tidak nyaman saat berkendara. Apabila hal itu terjadi, segera ganti komponen yang rusak di bengkel resmi terdekat.
Sistem Pengereman
Suara berisik juga bisa ditimbulkan dari komponen pengereman terutama bagian kampas rem. Kampas rem adalah komponen yang secara periodik diganti sesuai dengan umur pemakaian yang disarankan oleh pabrikan. Jika kampas rem sudah aus maka akan menimbulkan gesekan yang tidak wajar sehingga menimbulkan suara berisik.
Baca Juga: Viral Dikabarkan Tewas jadi Korban Pembunuhan, Agnez Mo: Artinya Panjang Umur
Rantai/CVT